iden

Tinjauan Program

Dalam era industri yang terus berkembang dengan cepat, dibutuhkan tenaga kerja yang memiliki kemampuan untuk bersaing dalam segala aspek. Mereka harus menjadi motor penggerak ekonomi global dan menghadapi tantangan global yang ada. Program Studi Bisnis Digital dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Pakuan hadir untuk mengatasi tantangan tersebut dengan menyiapkan individu yang kompeten untuk menjadi pengusaha, pemasar digital, dan analis data.
Pengalaman Membangun Karir, Gelar Terjangkau

Tentang Kami

Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Pakuan menyediakan pendidikan sarjana, yang terdiri dari dua program studi, yaitu Program Studi Manajemen dan Program Studi Akuntansi. Pada tahun 2019, sebagai bentuk penyesuaian terhadap kemajuan teknologi dan kebutuhan industri yang semakin meningkat, FEB berencana untuk membuat program studi baru yang diusulkan oleh Rektor Universitas Pakuan melalui surat permohonan dengan Nomor 416/Rektor/XII/2020 pada tanggal 1 Desember 2020.

Sambutan Dekan

Kami salah satu anggota dari keluarga besar Universitas Pakuan, Pendidikan Tinggi Swasta terbesar di Kota Bogor, yang berkomitmen memberikan pelayanan terbaik kepada Generasi Muda berwawasan jauh ke depan, memiliki jiwa mandiri dan berani menembus berbagai tantangan dan disrupsi.

Fakultas Ekonomi dan Bisnis mengelola tiga Program Studi Sarjana, yaitu Manajemen, Akuntansi dan Bisnis Digital. Kami meyakini ketiga Program Studi tersebut mampu membekali Generasi Muda untuk terjun di lingkungan yang kompetitif, karena kami menyiapkan kurikulum yang adaptif dengan kebutuhan industri, perkembangan teknologi informasi, namun tetap memiliki karakter kebangsaan dan berkomitmen membangun ekonomi kerakyatan.

Kami menyadari bahwa upaya memberikan pelayanan terbaik merupakan proses pembelajaran yang berkesinambungan (continuing learning process) sehingga rencana strategis dan rencana kerja yang kami siapkan, selalu berbasiskan pada filosofi peningkatan kualitas pembelajaran dan pelayanan. Kami juga menyadari, masih banyak kekurangan yang perlu diperbaiki, namun dengan komitmen dan kerja keras, insya Allah, kami yakin dalam jalur yang tepat dalam trayektori rencana strategis kami.

Mari bergabung dan menyongsong masa depan bersama Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Pakuan.

Towaf Totok Irawan, S.E., M.E., Ph.D

Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Mengapa Belajar Bersama Kami?

Dengan pengalaman sejak tahun 1980, telah menjadikan FEB salah satu fakultas di Universitas Pakuan yang memiliki pengalaman sukses dalam proses pembelajaran.

Mata Kuliah Modern

Mata kuliah yang ditawarkan sangat mutakhir sesuai dengan kemajuan teknologi di era digital 4.0. Enterpreneur startup, analis bisnis, dan pemasar digital adalah profesi-profesi baru yang saat ini populer dan banyak diminati oleh banyak perusahaan.

Terhubung Secara Global

Keterampilan yang diperoleh selama kuliah tidak hanya diperlukan di dalam negeri tetapi juga untuk bersaing secara internasional. Persiapan untuk lingkungan kerja global yang semakin terhubung erat, kebutuhan akan bisnis digital menjadi sangat penting, mengingat perkembangan bisnis dan teknologi yang cepat.

Magang

Program magang, yang merupakan bagian dari kurikulum, didesain secara sengaja agar mahasiswa dapat merasakan dunia industri. Magang memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk mengembangkan keterampilan praktis yang relevan dengan bidang studi mereka. Melalui magang, mahasiswa dapat belajar tentang dinamika industri, memperluas jaringan profesional mereka, dan mempersiapkan diri untuk karir setelah lulus.

Nikmati Kehidupan Kampus

Kehidupan kampus merupakan pengalaman yang unik dan berharga bagi banyak mahasiswa. Di kampus, pendidikan adalah fokus utama, tetapi kehidupan kampus tidak hanya terbatas pada akademik. Aktivitas sosial juga memainkan peran penting dalam pengalaman kampus, dan kehidupan kampus juga memberikan kesempatan untuk pengembangan pribadi. Mahasiswa dapat berpartisipasi dalam pelatihan keterampilan atau kegiatan pengembangan kepemimpinan.

Kota Yang Indah

Kota Bogor adalah sebuah kota di Provinsi Jawa Barat, Indonesia. Kota ini terletak sekitar 60 kilometer di selatan Jakarta, ibu kota negara. Bogor dikenal sebagai "Kota Hujan" karena curah hujan yang tinggi sepanjang tahun. Salah satu daya tarik utama di Bogor adalah Kebun Raya Bogor, juga terkenal dengan Istana Bogor. Kota Bogor juga diakui sebagai pusat pendidikan dengan beberapa universitas dan lembaga pendidikan lainnya.

Profil Lulusan

Data Analyst, Analisis Data, Bisnis Digital, Universitas Pakuan, Bogor

Data Analyst

Memiliki pemahaman tentang konsep-konsep analisis data dan alat-alat yang digunakan dalam pengolahan, transformasi, dan visualisasi data. Juga mahir dalam bahasa pemrograman seperti Python, R, atau SQL, serta penggunaan perangkat lunak analisis statistik.
Pelajari Lebih Lanjut
Digital marketer digital marketing pemasaran digital universitas pakuan bisnis digital fakultas ekonomi dan bisnis bogor indonesia

Digital Marketer

Kemampuan untuk menggunakan media digital untuk keperluan pemasaran, mendapatkan pelanggan, menghasilkan penjualan, dan meningkatkan kesadaran merek untuk sebuah merek, produk, atau layanan.
Pelajari Lebih Lanjut
entrepreneur startup universitas pakuan bisnis digital fakultas ekonomi dan bisnis bogor

Entrepreneur Startup

Memiliki keterampilan berpikir desain, mengembangkan strategi dan model bisnis, menciptakan proposisi nilai bagi pelanggan, membangun tim yang solid, belajar manajemen kewirausahaan, serta melakukan strategi penetapan harga dan riset pasar.
Pelajari Lebih Lanjut
Image

Youtube

Instagram

Mitra Kerja Sama

Kontak Kami

bisnisdigital@unpak.ac.id

0851-591-999-51

Jl. Pakuan, Tegallega. Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor. Jawa Barat 16143

Senin - Jumat 08.00 - 16.00


Ikuti Kami

Image
© 2024 DIGITAL BISNIS | FEB UNPAK